Deskripsi
DEVALL Chemical Absorbent Pillow 16″ x 20″ (40 cm x 50 cm)
Devall Chemical Absorbent Pillow menyerap hampir semua cairan yang berbahan dasar basa dan asam kuat, pelarut maupun bahan kimia cair yang tidak diketahui. Dibuat dari 100% Polypropylene yang berfungsi menyerap sejumlah besar cairan dimana penggunaan Absorbent Pad saja tidak cukup. Proses penyerapan yang cepat sehingga mempercepat proses pembersihan, tidak mudah berubah bentuk saat jenuh sekalipun, dapat diperas dan digunakan berkali-kali.
Dibanding dengan cara konvensional DEVALL Chemical Absorbent Pillow mempunyai kelebihan :
- Proses pembersihan jauh lebih cepat ditempat sempit sekalipun, karena tidak memerlukan proses tambahan sehingga hemat waktu dan biaya.
- Daya tampung hingga 3.2 liter dapat diperas dan digunakan kembali sehingga meningkatkan efisiensi dan mengurangi limbah.
- Tidak beracun karena tidak bereaksi dengan hampir semua bahan kimia dan ramah lingkungan karena dapat terbakar seluruhnya di proses pengolahan limbah.
- Mudah disimpan dan bertahan dalam suhu yang tinggi.
- Tidak mengikis permukaan dan meninggalkan residu, terutama dalam proses pembersihan mesin dan instrumentasi.
Aplikasi :
- Menahan dan membersihkan ceceran bahan kimia di lantai.
- Sebagai alas/tatakan agar bahan kimia yang tercecer tidak menyebar dan bereaksi dengan barang-barang disekitarnya.
- Menutupi tumpahan bahan kimia agar tidak menyebar dan menimbulkan kontaminasi.