Alat Pelindung Diri atau APD merupakan salah satu metode hazard control. APD merupakan pelindung terakhir dari hazard atau bahaya, karena pengendalian yang ada tidak dapat menghilangkan bahaya secara keseluruhan. Kaca mata safety atau kaca mata pelindung adalah salah satu jenis APD yang sangat penting.
Dari sejumlah alat yang masuk dalam APD, kaca mata safety berfungsi melindungi mata kita dari bahaya di lingkungan kerja. Banyak sumber bahaya di lingkungan kerja seperti ruang produksi di pabrik, workshop, tambang, pergudangan, laboraturioum dan lain sebagainya yang mengancam keselamatan mata. Cipratan bahaya kimia, proyektil benda keras, debu katalis, pengelasan / welding, milling manual dan grinding adalah beberapa contoh diantaranya. Pekerja di hampir setiap industri dapat mengambil manfaat dari kaca mata pelindung ini.
Lalu bagaimana kita memilih kaca mata safety yang aman dan baik?
Untuk memilih kaca mata pelindung yang tepat kita harus melihat dan menyesuaikan dengan standar industri yang ada. Salah satunya adalah standar ANSI Z87 / American National Standards Institute Z87.
Standar ANSI Z87.1-2010 dan Z87.1-2015 telah diselaraskan dengan standar perlindungan mata dan wajah yang digunakan di banyak negara. Ini membuatnya lebih mudah untuk bekerja secara internasional dan memahami persyaratan perlindungan mata, menjadi sebuah standar industri. Standar ANSI Z87.1 mengharuskan adanya tanda pada pelindung mata yang terkait langsung dengan kemampuan perangkat tersebut untuk bertahan terhadap bahaya tertentu.
Berikut ini beberapa cara atau hal yang perlu diperhatikaan saat memilih dan membeli kaca mata safety berdasarkan standard ANSI:
- Dalam membeli kaca mata pelindung atau safety glasses perhatikan ada tanda “Z87.1” di lensa atau framenya.
- Bahan yang digunakan untuk lensanya terbuat dari bahan polikarbonat atau Trivex. Karena bahan tersebut di anggap terbaik dalam perlindungannya.
- Sesuaikan kaca mata pelindung dengan lingkungan kerja untuk mendapatkan perlindungan maksimal.
- Pastikan kaca mata pelindung sesuai dengan kontur muka dari penggunanya (pekerja) sehingga enak dan nyaman dipakai.
- Bila pekerjaan memerlukan pelindung keselamatan tambahan, carilah bentuk kacamata yang bisa menyesuaikan dengan keperluan tersebut.
Sangat penting untuk menggunakan pelindung mata yang tepat untuk banyak pekerjaan, terutama di lingkungan kerja yang berpotensi terjadi bahaya.
Temukan kaca mata safety yang tepat untuk keperluan pekerjaan Anda di Grahamultisarana.com.